Selasa, 13 Desember 2016

Program Body Mass Index

Ada sebuah rumus untuk mengetahui apakah berat badan seseorang adalah ideal untuknya saat itu atau tidak. Biasanya orang menamakannya dengan BMI (body mass index). Rumusnya adalah sebagai berikut:


Untuk Laki-laki

BMI


Hasil
< 17 Kurus
17-22 Normal
23-27 Kegemukan
> 27 Obesitas


Untuk Perempuan

BMI

Hasil
< 18Kurus
18-25Normal
26-27Kegemukan
> 27Obesitas

Kemudian buatlah tampilan form seperti dibawah ini:


 tampilan diatas terdiri dari 2 textbox, 2 option button dan satu command button. textbox untuk tinggi saya namakan tbTinggi, textbox berat badan saya namakan tbBeratBadan. Option button pria saya namakan obPria dan option button wanita saya beri nama obWanita. Sedangkan tombol Kerjakan saya beri nama cmdKerjakan.

Pada saat program pertamakali dijalankan, saya memberi nilai default pada event Form_Unload()

Private Sub Form_Load()
    tbTinggi.Text = "0"
    tbBeratBadan.Text = "0"
    obPria.Value = True
End Sub


Saat tombol cmdKerjakan ditekan, maka perhitungan dibawah ini bekerja:

Private Sub cmdKerjakan_Click()
    Dim tinggi, bb, BMI As Double
   
    tinggi = CDbl(tbTinggi.Text)
    bb = CDbl(tbBeratBadan.Text)
    BMI = bb / (tinggi * tinggi)
   
    tinggi = CDbl(tbTinggi.Text)
    bb = CDbl(tbBeratBadan.Text)
   
    If obPria.Value = True Then
      '===========
      'Pilih Pria
      '===========
     
      If BMI < 17 Then
         Hasil = "KURUS"
      ElseIf (BMI >= 17) And (BMI < 23) Then
          Hasil = "NORMAL"
      ElseIf (BMI >= 23) And (BMI <= 27) Then
          Hasil = "OBESITAS"
      End If
    Else
      '===========
      'Pilih Wanita
      '===========
      If BMI < 18 Then
         Hasil = "KURUS"
      ElseIf (BMI >= 18) And (BMI < 25) Then
          Hasil = "NORMAL"
      ElseIf (BMI >= 25) And (BMI <= 27) Then
          Hasil = "OBESITAS"
      End If
    End If
   
    MsgBox Hasil
End Sub


Visual basic akan mengira-ngira tipe data yanng kita gunakan, tetapi saya kuatir hasilnya tidak seperti yang saya harapkan, sehingga saya secara explicit memberitahukan tipe datanya pada Visual Basic.

Dim tinggi, bb, BMI As Double

karena tinggi, bb, dan BMI adalah double, maka hasil perhitungan semua dikerjakan dalam double. Saat program mengambil data dari textbox, tipe datanya jelas string. Agar tipe datanya berubah, saya mengubahnya ke double dengan perintah CDbl

tinggi = CDbl(tbTinggi.Text)
bb = CDbl(tbBeratBadan.Text)


hasil dari perhitungan saya beritahukan ke user dengan kotak pesan

MsgBox Hasil

Program Body Mass Index Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Good Dreamer

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.