Selasa, 10 April 2018

Menampilkan Data Database Access dengan Visual Basic 2008

Artikel ini adalah lanjutan dari artikel saya Koneksi ke Database Access dengan Visual Basic 2008. Di sini saya akan membuat program yang dapat menampilkan data dari database Access ke textbox.

Buatlah tampilan form seperti ini:


dua textbox diatas dinamakan txtKodeAnggota dan txtNamaAnggota. Tombol Cari akan di-klik untuk menampilkan nama yang dimaksud sesuai dengan kode anggota yang ditulis di txtKodeAnggota.

Saya menggunakan parameter @p1 yang digunakan untuk menerima kode anggota dari txtKodeAnggota.text, kemudian mencarinya dengan query di database pus.mdb

        Dim nilai As OleDbDataReader

        cmd.CommandText = _
        " select NamaAnggota " + _
        " from Anggota " + _
        " where KodeAnggota = @p1"

        cmd.Parameters.Clear()
        cmd.Parameters.Add("@p1", OleDbType.VarChar).Value =  _ 
        Trim(txtKodeAnggota.Text)

perlu diperhatikan. Anda harus selalu membersihkan parameter agar data yang lama tidak dibaca lagi oleh program dengan perintah ini:

       cmd.Parameters.Clear()

kemudian mendefinisikan ulang parameter. Karena disini saya menggunakan tipe data string untuk kodeanggota, maka saya menggunakan ini

       OleDbType.VarChar

Sehingga jika tipe data Anda adalah tanggal, ceritanya jadi lain.

Query dijalankan dengan perintah perintah

       cmd.ExecuteReader()

dan dimasukkan ke variabel nilai yang bertipe

       OleDbDataReader

kemudian hasil tersebut dibaca dengan perintah

        nilai.Read()

nilai.Read() akan membaca field pertama di query dan menampilkannya pada txtNamaAnggota.Text

        txtNamaAnggota.Text = nilai.GetValue(0)

jangan lupa untuk selalu menutup reader, agar pembacaan berikutnya selalu yang terbaru

        nilai.Close()

Program Selengkapnya:

Menampilkan Data Database Access dengan Visual Basic 2008 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Good Dreamer

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.